6 Perbedaan Windows dan macOS yang Harus Kamu Ketahui!

Dalam dunia sistem operasi komputer, ada dua nama besar yang sering menjadi perbincangan utama, yaitu Windows dan macOS. Kedua sistem operasi tersebut sudah lama menjadi pilihan utama untuk para pengguna komputer di seluruh dunia. Sebenarnya ada juga sistem operasi Linux namun Windows dan macOS memiliki daya tarik tersendiri. Lalu, apa perbedaan Windows dan macOS?

Masing-masing sistem operasi tentu saja menawarkan pengalaman berbeda, baik itu dalam hal desain, fungsionalitas atau kompatibilitas perangkat keras (hardware). Artikel kali ini, akan membahas tentang apa saja perbedaan utama dari Windows dan macOS dari beberapa aspek.

Perbedaan Windows dan macOS yang Penting Untuk Diketahui

perbedaan windows dan lmacOS
i.pcmag.com

Pada dasarnya, dalam masing-masing sistem operasi, baik itu Windows atau macOS mempunyai kelebihan dan kekurangan. Oleh karena itu, berikut adalah beberapa perbedaannya yang perlu diketahui:

Asal Usul dan Pengembangan Windows dan macOS

Windows

Untuk Windows ini dikembangkan oleh Microsoft, yang merupakan suatu perusahaan teknologi yang berbasis di Amerika Serikat. Pertama kali Windows diluncurkan di tahun 1985 sebagai antarmuka grafis untuk sistem operasi MS-DOS. Semenjak itu, Windows ini berkembang menjadi salah satu sistem operasi yang paling populer di dunia.

Bahkan, Windows juga digunakan berbagai jenis komputer dari berbagai produsen. Untuk beberapa versi Windows yang paling terkenal adalah Windows Xp, Windows 7, Windows 10 dan Windows 11.

macOS

sedangkan untuk macOS, dulunya lebih dikenal dengan nama OS X dan dikembangkan oleh Apple Inc. Sistem OS ini dirancang khusus untuk perangkat keras buatan dari Apple. Misalnya MacBook, iMac dan jga Mac mini.

macOS pertama kali dirilis pada tahun 2001 dan menggantikan sistem operasi sebelumnya, yaitu Mac OS 9. Berbeda dari Windows yang mana didesain untuk berjalan pada berbagai jenis perangkat keras, macOS ini hanya dapat berjalan pada komputer yang dibuat oleh Apple, dengan desain dan kualitas perangkat yang terintegrasi.

Tampilan dan Antarmuka Pengguna

Windows

Untuk Windows ini cenderung lebih fleksibel dan juga bisa disesuaikan dengan penggunanya. Sistem operasi ini mempunyai banyak pilihan dalam tata letak, ukuran ikon dan juga cara penggunaan menu. Seiring berjalannya waktu, Windows sudah mengadopsi beberapa elemen desain yang lebih modern. Misalnya gaya transparansi dan animasi halus yang terlihat pada Windows 10 dan Windows 11.

macOS

Pada macOS terkenal akan desainnya yang bersih, minimalis dan konsisten. Apple memang sangat memperhatikan pengalaman pengguna, selain itu setiap elemen antarmuka diatur dengan hati-hati untuk memberikan tampilan yang elegan dan intuitif.

Menu utamanya terletak pada bagian atas layar (menu bar), sedangkan untuk tampilan aplikasinya terorganisir dengan baik sehingga membuat pengalaman pengguna menjadi lebih terstruktur.

Meskipun macOS mempunyai antarmuka yang lebih terkunci serta tidak banyak pilihan kustomisasi dibandingkan Windows, banyak pengguna yang menganggapnya lebih mudah digunakan serta lebih estetik.

Kompatibilitas Perangkat Keras (Hardware)

Windows

Lihat Artikel Lainnya:  Formula Bar Adalah? Simak Cara Menggunakannya di Excel

Salah satu keuntungan dari Windows adalah fleksibilitasnya di dalam kompatibilitas perangkat keras. Sistem operasi ini bisa dijalankan pada hampir semua jenis perangkat keras yang ada di pasaran, mulai dari laptop sampai desktop dengan berbagai spesifikasi.

Hal tersebut tentunya memberikan keuntungan besar untuk pengguna yang ingin merakit komputer sendiri atau memilih perangkat sesuai budget dan kebutuhan masing-masing.

Selain itu, karena banyak produsen perangkat keras yang mendukung Windows, harganya juga lebih bervariasi, sehingga memberikan lebih banyak pilihan untuk para pengguna.

macOS

sedangkan macOS ini dirancang hanya untuk perangkat keras Apple saja. Semua perangkat Mas, seperti iMac, MacBook dan Mac Mini sudah dirancang untuk bekerja secara optimal dengan macOS. Hal tersebut berarti jika Apple mengontrol kualitas dan kinerja perangkat keras yang menjalankan macOS serta pengalaman pengguna cenderung lebih stabil serta konsisten.

Namun, pilihan perangkat keras yang tersedia tentunya lebih terbatas dibandingkan dengan Windows, dan perangkat Apple cenderung mempunyai harga lebih tinggi dibandingkan perangkat keras yang mengusung OS Windows.


Baca Juga:


Dukungan Aplikasi dan Perangkat Lunak (Software)

perbedaan windows dan macos
doran.id

Windows

Kemudian dari segi dukungan aplikasi, Windows ini mempunyai keunggulan besar. Dimana sebagian besar aplikasi desktop dan perangkat lunak, baik untuk keperluan pribadi, bisnis sampai pengembangan perangkat lunak pertama kali dirilis untuk Windows.

Misalnya saja banyak game komputer yang hanya tersedia untuk Windows, dimana menjadikannya pilihan utama untuk para gamers. Selain itu, Windows juga mempunyai kompatibilitas yang sangat baik dengan berbagai jenis perangkat keras dan perangkat lunak, baik itu dari pihak ketiga maupun yang dibuat Microsoft sendiri.

macOS

Meskipun pada macOS mempunyai ekosistem aplikasi yang berkembang pesat, terlebih untuk desain grafis, pengeditan video dan kreatvitas digital, tetap saja mempunyai keterbatasan dalam hal aplikasi yang tersedia.

Ada banyak perangkat lunak profesional seperti Adobe Photoshop, Final Cut Pro dan juga Logic Pro tersedia di macOS, namun beberapa aplikasi khusus industri dan game yang lebih banyak digunakan pada Windows mungkin tidak bisa dijalankan pada macOS tanpa menggunakan perangkat lunak pihak ketiga seperti Wine atau Boot Camp.

Keamanan dan Perlindungan dari Malware

Windows

Meskipun Windows sudah banyak meningkatkan keamanannya dalam beberapa tahun terakhir, namun tetap lebih rentan terhadap ancaman malware dan juga virus. Hal tersebut sebagian besar disebabkan oleh popularitasnya yang tinggi, sehingga membuat Windows menjadi target utama untuk para peretas.

Microsoft terus merilis pembaruan keamanan yang berfokus untuk mengatasi ancaman tersebut serta banyak pengguna Windows yang mengandalkan perangkat lunak antivirus untuk melindungi komputer mereka.

macOS

Sedangkan untuk macOS, keamanan merupakan area dimana macOS sering dianggap lebih unggul dibandingkan Windows. Salah satu alasannya adalah sistem operasi macOS memiliki lebih sedikit pengguna dibandingkan Windows. Sehingga menjadikannya target yang kurang menarik untuk para peretas.

Apple juga mempunyai kebijakan keamanan yang ketat dan setiap aplikasi yang diunduh dari App Store harus melalui proses pemeriksaan yang ketat.

Perbedaan dari Segi Harga

Windows

Harga dari Windows cenderung lebih terjangkau, karena sistem operasi ini bisa dijalankan pada berbagai perangkat. Mulai dari yang murah sampai premium, sehingga akan memberikan pilihan yang lebih luas kepada konsumen.

Lihat Artikel Lainnya:  7 Cara Membagi di Excel: Solusi Praktis Pembagian Data

Biaya lisensi dari Windows juga biasanya terpisah serta bisa bervariasi karena tergantung dari edisi yang dipilih, seperti Home, Pro atau Enterprise.pengalaman pengguna

macOS

Di sisi lainnya, macOS hadir dengan perangkat keras Apple, yang umumnya mempunyai harga yang lebih tinggi. Namun, Apple ini juga menawarkan sistem yang terintegrasi antara perangkat keras dan perangkat lunaknya. Kemudian juga memberikan pengalaman pengguna yang lebih mulus dan intuitif.

Pengguna yang sudah mempunyai perangkat Apple lainnya seperti iPhone atau iPad sehing kali merasakan manfaat dari kemampuan sinkronisasi antara produk Apple, iCloud, Handoff dan AirDrop.

Kelebihan dan Kekurangan Windows Maupun MacOS

Berikut ini merupakan tabel yang menjelaskan kelebihan dan kekurangan antara Windows dan macOS:

Kelebihan Windows dan macOS

Aspek

Windows

macOS

Kompatibilitas Mendukung berbagai perangkat keras dan software. Terintegrasi dengan perangkat Apple saja.
Fleksibilitas Dapat diinstal di berbagai perangkat dan kustomisasi lebih bebas. Lebih stabil dengan sistem terbatas pada perangkat Apple.
Penggunaan Game Mendukung lebih banyak game dan kompatibel dengan berbagai platform. Lebih sedikit game yang tersedia dibandingkan Windows.
Harga Memiliki berbagai pilihan harga untuk perangkat dan software. Umumnya lebih mahal, terutama perangkat keras Apple.
Antarmuka Pengguna Fleksibel, dapat disesuaikan sesuai keinginan pengguna. Antarmuka yang konsisten dan lebih sederhana, mudah digunakan.
Pengembangan Banyak software pihak ketiga yang tersedia untuk berbagai keperluan. Lebih sedikit opsi software, tapi kualitas lebih tinggi dalam software desain dan multimedia.
Performa Terbaik pada perangkat keras berkualitas tinggi, bisa disesuaikan. Performa sangat stabil dan optimal pada perangkat Apple.
Keamanan Meskipun ada risiko virus yang lebih tinggi, Microsoft terus memperbaiki proteksi. Lebih tahan terhadap virus dan malware karena sistem tertutup dan kontrol lebih ketat.

Kekurangan Windows dan macOS

Aspek

Windows

macOS

Keamanan Lebih rentan terhadap virus dan malware, perlu perlindungan ekstra. Lebih aman, namun bukan tanpa potensi masalah.
Kompatibilitas Beberapa software atau perangkat keras mungkin tidak kompatibel dengan baik. Terbatas pada perangkat keras Apple, tidak banyak opsi untuk upgrade.
Performa pada Perangkat Rendah Bisa melambat pada perangkat keras yang lebih rendah, terutama pada versi Windows yang lebih lama. Performa tetap optimal karena sistem hanya didesain untuk perangkat Apple tertentu.
Fleksibilitas Beberapa bagian sistem lebih sulit untuk disesuaikan bagi pengguna non-teknis. Sedikit lebih sulit dikustomisasi dibandingkan dengan Windows.
Pilihan Hardware Dapat dipilih dari berbagai merek dan model. Terbatas pada produk Apple, yang harganya lebih tinggi.
Software Beberapa aplikasi atau driver mungkin memiliki masalah kompatibilitas atau kualitas yang bervariasi. Lebih sedikit software pilihan, tetapi umumnya lebih stabil dan lebih cocok untuk kreativitas.

Contoh Windows dan MacOS yang Saat Ini Digunakan Oleh Banyak Orang

Ada beberapa contoh Windows dan macOS yang sekarang ini digunakan oleh banyak orang, dimana masing-masing mempunyai peranan tersendiri. Berikut, di antaranya:

Contoh Windows:

  • Windows 11: Sistem operasi terbaru dari Microsoft dengan berbagai fitur peningkatan performa, desain modern, dan dukungan untuk aplikasi Android.
  • Windows 10: Sistem operasi yang sangat populer dan digunakan oleh banyak perangkat PC dan laptop. Dikenal dengan kestabilannya dan banyaknya update yang ditawarkan.
  • Windows 8.1: Sistem operasi yang menggabungkan elemen desktop tradisional dengan antarmuka layar sentuh. Meski mendapat kritik, Windows 8.1 memperkenalkan fitur baru seperti Store Apps.
  • Windows 7: Sistem operasi yang masih banyak digunakan meskipun sudah mencapai akhir masa dukungannya. Dikenal dengan antarmuka yang mudah digunakan dan stabil.
  • Windows Server: Varian dari Windows yang dirancang untuk server, digunakan di banyak perusahaan untuk menjalankan berbagai layanan, seperti web hosting, database, dan virtualisasi.
Lihat Artikel Lainnya:  Cara Menghidupkan Komputer Pada Windows dan iMac

Contoh macOS:

  • macOS Sonoma: Versi terbaru dari macOS yang dirilis pada 2023 dengan berbagai fitur baru, termasuk pembaruan pada aplikasi dan integrasi lebih dalam dengan perangkat Apple lainnya.
  • macOS Ventura: Sistem operasi macOS yang dirilis pada 2022, memperkenalkan fitur baru seperti Stage Manager, perubahan pada Spotlight, dan dukungan lebih baik untuk multitasking.
  • macOS Monterey: Dirilis pada 2021, membawa fitur-fitur baru seperti Universal Control, AirPlay to Mac, dan peningkatan keamanan serta privasi.
  • macOS Big Sur: Diluncurkan pada 2020 dengan perubahan desain yang signifikan, termasuk antarmuka yang lebih modern dan dukungan untuk chip Apple Silicon (M1).
  • macOS Catalina: Sistem operasi macOS yang diluncurkan pada 2019, memperkenalkan fitur baru seperti Sidecar (untuk menggunakan iPad sebagai layar kedua) dan menghapus dukungan untuk aplikasi 32-bit.

Mana yang Cocok untuk Penggunaan Kuliah?

Pilihan laptop untuk kuliah antara MacBook atau Windows tergantung pada preferensi, kebutuhan, dan aktivitas yang akan dilakukan: 

  • MacBook: Cocok untuk pemula yang menyukai kesederhanaan dan UI yang ramping. MacBook juga bisa menjadi pilihan bagi yang ingin laptop dengan penggunaan yang simpel, fungsional, dan awet. MacBook Air keluaran terbaru memiliki daya tahan baterai hingga 18 jam.
  • Windows: Cocok untuk pengguna tingkat lanjut yang lebih suka menyesuaikan UI sesuai keinginan. Windows juga bisa menjadi pilihan bagi yang suka fleksibilitas dan tampilan yang familiar. Namun, aplikasi yang tersedia untuk sistem operasi Windows belum tentu tersedia dalam versi macOS dan sebaliknya.

Perbedaan Windows dan Linux

perbedaan windows dan macos
herza.id

Selain Windows dan macOS, ada juga sistem operasi Linux, dimana sistem tersebut mempunyai beberapa perbedaan. Adapun di antaranya adalah sebagai berikut:

  • Sistem operasi yang dimiliki adalah open source dan dikembangkan oleh Linus Torvalds serta komunitas global.
  • Linux dapat dijalankan pada banyak perangkat keras, namun kompatibilitasnya dapat lebih terbatas dalam perangkat tertentu, terutama perangkat keras baru.
  • Sistem operasi Linux juga menawarkan berbagai antarmuka grafis seperti desktop environment yang bisa disesuaikan. Misalnya GNOME, KDE atau XFCE.
  • OS Linux mempunyai banyak aplikasi open source, namun beberapa aplikasi komersial populer seperti Adobe dan juga Microsoft Office mungkin saja tidak tersedia natively.
  • Dari segi keamanan secara inheren, Linux lebih aman dibanding Windows, dengan kontrol akses yang lebih ketat dan juga lebih sedikit menjadi target serangan.
  • Lalu dari segi harga, Linux ini gratis karena bersifat open source dan tersedia dalam berbagai distribusi.

Penutup

Jika dilihat secara keseluruhan, baik Windows atau macOS mempunyai kelebihan dan kekurangannya masing-masing, begitupun dengan Linux. Anda bisa mempelajari hal ini lebih lengkap dengan mengikuti program kursus komputer online bersertifikat di PelatihanKomputer.com. Banyak materi yang bisa dipelajari secara fleksibel di sini, jadi langsung saja coba programnya!


Sumber gambar utama : brdsg.com